Deklamator Ir. Fadillah Sabri, S.T., M.Eng Gemparkan Panggung Wilhelmina Park

by -957 Views

PANGKALPINANG, – Dalam rangka Hari Ulang Tahun (HUT) Republik Indonesia ke-78, Dinas Perpustakaan dan Kearsipan serta Tim Penggerak Literasi Daerah Kota Pangkalpinang gelar Panggung Puisi Kemerdekaan bersama masyarakat dan sejumlah tokoh di Provinsi Bangka Belitung, bertempat di Wilhelmina Park Kota Pangkalpinang, Jumat (25/8/2023).

“Kita akan menggemparkan puisi kita di panggung Taman Sari ini, salah satunya Rektor Unmuh Babel Ir. Fadillah Sabri”, ujar Eti Fahriaty, Kepala Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Kota Pangkalpinang.

Sementara, Asisten Administrasi Umum, Agusfendi menyampaikan apresiasinya kepada Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Kota Pangkalpinang. Agusfendi menceritakan, ia pernah menaungi dinas ini selama dua tahun sebelum ia diamanahkan sebagai Asisten Administrasi Umum.

“Alhamdulillah pengganti saya ini tidak tanggung-tanggung, aktivitas Dinas Perpustakaan dan Kearsipan saat ini luar biasa. Hari ini masih dalam suasana kita menikmati kemerdekaan, para pejuang membela negara ini, memperjuangkan dengan segenap tumpah darah. Tinggal kita mengisi kegiatan yang positif salah satunya puisi kemerdekaan ini”, ungkap Agusfendi.

Para Deklamator Puisi Kemerdekaan adalah anak TK Trisula, SLB, siswa SMP Negeri 1 Pangkalpinang, Dosen Pertiba, guru SMP Negeri 9 Pangkalpinang, Kepala Badan Kesbangpol Kota Pangkalpinang, Rektor Universitas Muhammadiyah Bangka Belitung, Asisten Pemerintahan dan Kesra Setda Kota Pangkalpinang, IWAPI, PSM, Komunitas Sastra, Sastrawan Budi Semprul, Atok Kulop, dan Yanti dari Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Kota Pangkalpinang. (**/red)

banner 728x90

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *